NIAS SELATAN //topsumut.com – Jalan dari dusun V (lima) Hiligonda Desa Tuhemberua, kecamatan Lolomatua, kabupaten Nias Selatan, Provinsi Sumatra Utara dikeluhkan oleh warga, diduga Dana LPM telah di pangkas oleh Kades Tuhemberua, Senin (28 Oktober 2024).
Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) yang seharusnya bermitra dengan Pemerintah Desa dalam pelayanan masyarakat melaksanakan penyelenggaraan dan pembangunan desa yang lebih baik, kini sudah tidak terdengar lagi gaungnya.
Seorang warga dusun V (lima) desa Tuhemberua saat diwawancarai menjelaskan, kami sebagai masyarakat sangat mengeluh jalan dusun V (lima) Hiligonda Desa Tuhemberua karena bersemak dan sangat menggangu masyarakat yg beraktivitas terutama siswa yang bersekolah.
Sebelumnya jalan ini pernah kami sampaikan dan keluhkan kepada pemerintah desa, supaya LPM dapat memperhatikan jalan tersebut. Namun sampai saat ini belum ada respon dari mereka..
Salah seorang tokoh masyarakat yang tidak mau disebut namanya, mengatakan, kami warga masyarakat mengeluh kepada LPM supaya perawatan atau penyemprotan jalan di desa agar dilaksanakan pembersihannya, semoga masyarakat, anak – anak sekolah dan pengguna jalan tidak terganggu, aktifitasnya setiap melintasi jalan tersebut
“Jalan ini sudah kurang lebih dua tahun belum ada tanggapan untuk melaksanakan penyemprotan pada jalan yang dipenuhi ilalang dan rumput, padahal biaya itu sudah dianggarkan oleh Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), sampai sekarang belum kami ketahui penjelasan Kepala Desa Tuhemberua tentang Dana LPM ini,
Kami menduga jangan-jangan danah LPM ini telah di pangkas oleh Kades Tuhemberua FONAHA LAIA, karena sampai saat ini hampir semua anggaran dalam satu tahu kami tidak tau di mana direalisasikan,” Keluhnya.
Selanjutnya ia mengatakan, kami masyarakat ingin penjelasan secara terbuka, tapi sampai saat ini banyak yg ditutupi dalam pelaksanaan (DD) TA 2023/2024, dan kami masyarakat belum mengetahui penjelasan pertanggungjawaban APBDes DD TA 2023-2024, karena jarang melakukan rapat di Kantor Desa.
Ketika hal ini kami konfirmasi, kepada Kades Tuhemberua FONAHA LAIA melalui WhatsApp, belum bisa tersambung, namun awak media tetap berusaha melakukan konfirmasi kepada Kepala Desa tersebut
(Seprianus)