DAIRI //topsumut.com – Pj. Bupati Dairi yang diwakili Sekretaris Daerah Jonny Hutasoit mengucapkan selamat kepada Pengurus Cabang Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IK PMII) H. Mahdi Kudadiri sebagai Ketua terpilih beserta seluruh jajaran Pengurus yang dilantik.
Hal tersebut disampaikannya pada saat
menghadiri acara Pelantikan Pengurus Cabang Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IK PMII) Masa Khidmat 2025-2029, Sabtu (18/01/2025) ,di Gedung Balai Budaya Sidikalang.
Lebih lanjut disampaikan bahwa pelantikan tidak hanya seremoni tetapi juga langkah awal bagi pengurus baru untuk mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab.
Jonny Hutasoit berharap peran PMII dalam mendorong kemajuan pembangunan dan menjadi salah satu corong penyuara aspirasi masyarakat dan memberikan kontribusi positif dan memberikan saran dan masukan, dan membantu mengawasi pembangunan yang berjalan.
” Sebagai wadah yang sangat baik bagi pertumbuhan generasi muda yang memiliki energi dan intelektual untuk membawa perubahan dan melahirkan pemimpin yang berkualitas, “ujar Jonny Hutasoit.
Pj. Sekda Dairi Jinny Hutasoit menambahkan bahwa Pemkab. Dairi siap mendukung berbagai program yang dilaksanakan oleh Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IK PMII) dan menjadi mitra Pemerintah Kabupaten Dairi dalam membangun Dairi yang lebih baik.
” Pemerintah harus merangkul semua organisasi yang berkontribusi untuk pembangunan Dairi yang kita cintai bersama “, tutupnya.
( Ning).